MEDIASI MOTIVASI PADA PENGARUH PROJECT BASED LEARNING TERHADAP PENINGKATAN KETRAMPILAN BERPIKIR KREATIF PADA PELAJARAN MATEMATIKA

Authors

  • Karina Karina SMK Negeri 7 Kota Serang

DOI:

https://doi.org/10.59605/abacus.v3i2.350

Keywords:

Project Based Learning (PjBL) , motivasi, berfikir kreatif, mediasi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mediasi motivasi pada pengaruh Project Based Learning (PjBL) terhadap peningkatan ketrampilan berfikir kreatif pada mata pelajaran matematika. Populasi pada penelitian  ini adalah siswa kelas XII SMK negeri 7 Kota Serang, sedangkan teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling sehingga diperoleh sampel data yaitu sejumlah 72 siswa. Teknik analisis data dilakukan dengan Structural Equation Model Partial Least Square (SEM-PLS) menggunakan software SmartPLS versi 3. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa Project Based Learning (PjBL) berpengaruh positif signifikan terhadap peningkatan berfikir kreatif, Project Based Learning (PjBL) berpengaruh positif signifikan terhadap motivasi, motivasi berpengaruh positif signifikan terhadap peningkatan berfikir kreatif. Motivasi dapat memediasi secara positif signifikan pengaruh Project Based Learning (PjBL) terhadap peningkatan berfikir kreatif.

Downloads

Published

2023-05-17

Issue

Section

Articles

How to Cite

MEDIASI MOTIVASI PADA PENGARUH PROJECT BASED LEARNING TERHADAP PENINGKATAN KETRAMPILAN BERPIKIR KREATIF PADA PELAJARAN MATEMATIKA. (2023). Abacus: Academic Journal of Mathematics Learning and Education, 3(2), 1-14. https://doi.org/10.59605/abacus.v3i2.350